Pelantikan Pegawai Tetap RSU PKU Muhammadiyah Bantul

Pelantikan Pegawai Tetap RSU PKU Muhammadiyah Bantul

Smallest Font
Largest Font

BANTUL — Pada Rabu, 9 Mei 2018, merupakan hari bersejarah bagi pegawai kontrak (calon pegawai tetap) yang diangkat menjadi pegawai tetap RSU PKU Muhammadiyah Bantul.

Advertisement
Scroll To Continue with Content

Pada kesempatan itu, Ketua BPH (Badan Pengurus Harian) RSU PKU Muhammadiyah Bantul Drs. H. Saebani, MPd, MSi, melantik 2 dokter spesialis: anastesi dan orthopedi, 5 dokter umum, 2 perawat, 1 bidan, 2 radiografer, dan 2 pegawai administrasi.

Sebelum diangkat, mereka sudah menjalani seleksi calon pegawai, di antaranya tes administrasi, tes Al-Islam dan Kemuhammadiyahan, tes tertulis/kompetensi, tes wawancara dan praktik, psikotes, dan tes kesehatan.

Setelah dinyatakan lolos, mereka harus menjalani masa kontrak (calon pegawai tetap) selama 2 tahun. Pada masa kontrak inilah pegawai akan dilihat dan dievaluasi kompetensinya di lapangan (hard skills), soft skill (sikap dan prilakunya). “Juga keaktifan dan perjuanganya di Persyarikatan Muhammadiyah,” jelas Saebani.

Menurut Saebani, ketiga aspek itu, yaitu hard skill, soft skill, loyalitas dan keaktifan di Persyarikatan Muhammadiyah, harus memenuhi batas nilai kelulusan yang sudah ditetapkan oleh panitia seleksi. “Bila salah satu aspek tidak terpenuhi, maka calon pegawai tidak bisa diangkat menjadi pegawai tetap,” kata Saebani.

Oleh karena itu, BPH RSU PKU Muhammadiyah Bantul berharap, pegawai tetap RSU PKU Muhammadiyah Bantul bisa trampil dalam bekerja, berakhlak mulia dan aktif serta loyal pada Persyarikatan Muhammadiyah. (*/Affan)

Editors Team
Daisy Floren

What's Your Reaction?

  • Like
    0
    Like
  • Dislike
    0
    Dislike
  • Funny
    0
    Funny
  • Angry
    0
    Angry
  • Sad
    0
    Sad
  • Wow
    0
    Wow

Berita Terkait